kata-kata Motivasi Diri Sendiri Saat Terpuruk
Maqalah Santri - Kata-kata motivasi diri sendiri saat terpuruk. Berikut ini beberapa kata-kata motivasi diri sendiri saat situasi paling terpuruk, semoga saja menjadi pelajaran yang termotivasi menjadi manusia yang lebih baik kedepannya.
Tiada hidup tanpa cobaan, semua orang pasti memiliki cobaannya masing-masing. Tergantung dimana posisi kita yang sekarang. Anak-anak Sekolah dasar pasti berbeda ujiannya dengan mereka di bangku SMP.
Hembusan angin disetiap pepohonan pasti berbeda-beda tergantung setinggi mana pepohonan itu menjulang tinggi?
Inilah kata-kata motivasi diri sendiri saat terpuruk:
"Tatkala Allah sudah menetapkan takdir-Nya untukmu, sementara Allah belum menganugerahkan apa yang kamu inginkan, maka sepenuhnya kamu harus percaya bahwa karunia Allah nantinya jauh lebih indah dari apa yang kamu harapkan".
"Kehidupan yang baik hanya bisa dicapai dengan cita-cita yang tinggi, cinta sejati, dan kemauan yang tulus murni".
(Ibnul Qayyim)
"Sungguh mengherankan, seseorang yang peduli dengan wajahnya karena menjadi pusat perhatian makhluk, namun tak peduli dengan hatinya yang menjadi pusat perhatian Sang Pencipta".
(Imam al-Ghazali)
"Setiap kebahagiaan yang engkau ciptakan untuk orang lain, kebahagiaan itu akan kembali kepadamu dengan lebih indah".
"Betapa banyak amal yang kecil menjadi besar nilainya karena niat. Dan betapa banyak amal yang besar menjadi kecil nilainya karena niat".
(Abdullah bin al-Mubarak)
"Empat hal yang termasuk penyebab gelapnya hati, yaitu: Perut yang terlalu kenyang. Berteman dengan orang dzalim. Melupakan dosa yang pernah dilakukan. Dan panjang angan-angan dunia".
(Abdullah bin Mas’ud ra)
"Puasa satu hari di bulan Ramadhan lebih baik dibandingkan puasa seribu hari di bulan lainnya. Satu kali bertasbih di bulan Ramadhan lebih utama dibandingkan seribu kali bertasbih di bulan lainnya. Dan satu rakaat di bulan Ramadhan lebih utama daripada seribu rakaat di bulan lainnya".
(Imam an-Nakha'i)
"Tidak mesti ketika semua setan dibelenggu membuat seorang hamba tidak bisa terjatuh dalam kejelekan, dosa, dan maksiat. Sebab, ada faktor lain selain setan, seperti jiwa yang jelek, kebiasaan buruk, dan setan dari bangsa manusia".
(Imam al-Qurthubi rh)
"Orang bijak ditanya: "Bagaimana caranya agar kita bersabar?" dijawab: "Sama persis saat kita berpuasa, yakin sekali bahwa adzan Maghrib pasti akan tiba".
"Jika engkau ingin kesenangan dalam hidup, pedulikan kesehatanmu. Jika engkau mendambakan bahagia dalam hidup, pentingkan akhlakmu. Jika engkau menyukai kelestarian dalam hidup, peliharalah akalmu. Dan jika engkau menginginkan semua itu, perhatikan Agamamu".
"Tidak ada bekal yang lebih utama daripada ketaqwaan, tidak ada sesuatu yg lebih baik daripada diam, tidak ada musuh yang lebih berbahaya daripada kebodohan dan tidak ada penyakit yg lebih mematikan daripada kedustaan".
"Ketika sedang bahagia, kamu akan pergi kepada orang yang paling kau cintai, dan ketika sedang sedih, kamu akan pergi kepada orang yang paling mencintaimu. Betapa indahnya, saat dua momen tadi, ia adalah orang yang sama".
"Perlakukanlah setiap orang layaknya kamu memperlakukan dirimu sendiri. Jangan menganiaya, merendahkan, membohongi, meremehkan, menggunjing dan menindasnya. Karena kelak waktu akan berputar dan suatu saat kamu akan merasakan pahitnya perbuatanmu".
"Carilah teman yang jujur, maka kau akan hidup dalam naungannya. Karena mereka adalah penghias di waktu lapang dan penolong dalam bencana"
Umar bin Khattab
"Salim bin Abdullah menulis pesan kepada Umar bin Abdul Aziz: "Pertolongan Allah pada hamba-Nya sesuai kadar niatnya. Semakin bulat niatnya karena Allah, semakin besar pertolongan Allah. Jika niatnya ala kadarnya, pertolongan Allah bisa seperti itu."
"Diriwayatkan dari sebagian para salaf:
"Siapa yg berniaga (jual /beli) dihari jum'at setelah melaksanakan sholat jum'at maka akan mendapatkan 70 keberkahan"
(Futuhatul aliyah 106)
"Kebaikan Allah tidaklah datang terlambat, melainkan datang pada waktunya yg tepat. Kita saja yg tidak senang menanti & ingin jalan keluar itu datang dalam sekejap. Kita juga tidak sepenuhnya mengerti bahwa dengan kesabaran itu kita akan diberikan pahala".
"Jika engkau tak ingin menyesal atas suatu hal, lakukan segala sesuatu untuk mengharapkan ridha Allah, kunci untuk mendapatkan ketenangan hati dan jiwa.
"Orang yg mudah memaafkan adalah orang yg paling bahagia hatinya, karena mereka mengerti akan nilai dunia, dan mereka tidak mempermasalahkan kesalahan manusia."
"Manusia yang paling mampu membahagiakan dirinya sendiri adalah mereka yang selalu melihat apa yang dimilikinya dan bukan apa yang dimiliki orang lain".
"Janganlah dengki kepada seseorang yang diberi nikmat oleh Allah, sebab kamu tidak tahu apa yg sudah diambil Allah dari dirinya. Janganlah bersedih jika Allah mengambil sesuatu darimu, sebab kamu tidak tahu karunia yang akan Allah berikan padamu sebagai gantinya".
"Orang yang merasa tidak melihat sesuatu yang layak untuk membuatnya tersenyum pada hari-harinya, hendaklah ia menutup matanya 10 detik saja, supaya ia tahu bahwa melihat cahaya itu sendiri merupakan hal yg pantas untuk membuatnya tersenyum".
"Kamu memang tidak mampu menghentikan waktu, tetapi kamu pasti mampu berhenti menyia-nyiakan waktu"
"Sebagian ulama tabi'in mengajarkan: Siapa yg memiliki banyak dosa, hendaknya memberi minum orang lain. Dulu Allah mengampuni dosa orang yg memberi minum seekor anjing, lalu bagaimana kiranya bagi seseorang yg memberi minum seorang mukmin?"
Selamanya anda tidak akan menemukan kebahagiaan, hingga taman hatimu dibersihkan dari beragam pohon berbahaya dan tumbuhan beracun, yakni: hasad, benci, dendam, dengki dan iri hati".
"Ya Allah, jadikanlah permulaan hari ini suatu kebaikan dan pertengahannya suatu kemenangan dan penghabisannya suatu kejayaan, Ya Allah Yang Maha Penyayang dari segala penyayang".
"Kerugian terbesar adalah kerugian waktu yang bukan dalam ketaatan, maka janganlah engkau lewatkan menit-menit usiamu kecuali pada apa yang bermanfaat untukmu".
"Seandainya engkau tahu seberapa cepat orang melupakanmu setelah kematianmu, pasti engkau takkan menjalani hidup melainkan hanya untuk menyenangkan Allah".
"Ya Allah di hari Jum'at ini, jadikanlah kubur orang yang wafat diantara kami senantiasa bercahaya tiada henti, dan jadikanlah mereka penduduk Surga-Mu yang aman dan tenteram, wahai yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang".
الناس محتاجون إلى العلم أكثر من حاجتهم إلى الطعام والشراب لأن الطعام والشراب يحتاج إليه فى اليوم مرة أو مرتين والعلم يحتاج إليه بعدد الأنفاس.
Manusia membutuhkan ilmu lebih banyak daripada kebutuhannya terhadap makan dan minum, karena makan dan minum dibutuhkan sehari sekali atau dua kali, sedangkan ilmu dibutuhkan sepanjang nafasnya.
0 Response to "kata-kata Motivasi Diri Sendiri Saat Terpuruk"
Posting Komentar